Tiga Handphone Tanpa Bezel Cina LeTV Menjadi Smartphone Pertama yang Menggunakan Port USB Tipe C

Keberadaan port USB Tipe C memberikan beberapa kelebihan, terutama dalam hal transfer data yang lebih cepat dibandingkan port USB 2.0 ataupun 3.0. Namun siapa sangka, perusahaan produsen smartphone yang pertama kali mengadopsi penggunaan port USB Tipe C bukanlah produsen besar dunia, melainkan salah satu perusahaan produsen smartphone dari Cina, yakni LeTV.
Tidak tanggung-tanggung, terdapat tiga ponsel baru dari LeTV yang semuanya hadir dengan port USB Tipe C. Tiga ponsel tersebut adalah LeTV S1, S1 Pro serta S1 Max. Tak hanya menawarkan keberadaan port USB Tipe C, ketiga ponsel ini juga hadir dengan desain yang menarik menggunakan layar dengan desain bezel super tipis.
Dalam hal spesifikasi, ketiga ponsel ini juga tak kalah. Ketiganya hadir dengan RAM minimal 3GB, prosesor 64-bit serta OS Android Lollipop 5.0. LeTV S1 adalah smartphone dengan spesifikasi paling rendah. Menggunakan layar 5,5 inci Full HD, prosesor Helio X10 64-bit, RAM 3GB, kamera utama 13MP serta kamera depan 5MP. Selain itu, ponsel ini hadir dengan baterai berkapasitas 3000 mAh dan menggunakan casing berbahan plastik.
LETV S1
LETV S1

Sementara itu untuk LeTV S1 Pro mempunyai spesifikasi lebih canggih. Hadir dengan layar 5,5 inci Quad HD 2560 x 1440 piksel. Di bagian dalamnya pun terdapat prosesor Snapdragon 810 64-bit dengan RAM 4GB. Selanjutnya, di belakang terdapat kamera utama 13MP sementara di depan ada kamera Ultrapixel 4MP. Ponsel ini hadir dengan desain menarik berbalut casing metal.

LETV S1 Pro
LETV S1 Pro

Dan yang terakhir adalah LeTV S1 Max yang tampil dengan layar raksasa 6,3 inci beresolusi Quad HD. Sama seperti S1 Pro, handphone ini menggunakan prosesor Snapdragon 810 dan RAM 4GB. Namun terdapat kelebihan pada kamera utamanya, yakni menggunakan kamera 21MP. Sementara di depan terdapat kamera Ultrapixel 4MP. Tak lupa, ponsel ini juga mempunyai desain mewah dengan balutan casing metal.
LeTV-S1-Max
LeTV-S1-Max
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.