Galaxy S6 Edge Miliki Masalah Fitur Auto-Rotate




SEOUL - Galaxy S6 Edge dilaporkan memiliki masalah pada fitur auto-rotate. Sebelumnya, Galaxy S6 Edge sempat memiliki isu bendgate atau kebengkokan pada bagian bodi.

Dilansir Trustedreviews, Jumat (17/4/2015), Galaxy S6 Edge sudah beredar di toko dan smartphone ini diklaim menjadi handset terbaik, mengusung fitur unik yang berbeda dari smartphone lainnya. Akan tetapi, handset dengan harga 760 poundsterling itu dilaporkan memiliki masalah dan bugs.


Salah satu problem yang ditemukan baru-baru ini ialah perangkat anyar itu tidak dapat menampilkan fitur auto-rotate. Menurut beberapa pengguna di forum Android, smartphone terbaru ini bekerja dengan baik pada hari pertama atau kedua.

Namun, diketahui kemudian bahwa smartphone Galaxy S6 Edge hanya dapat menampilkan modus portrait standar. Hal ini kabarnya mempengaruhi aplikasi seperti YouTube dan Kamera.

Masalah ini tampaknya mengarah pada kemampuan accelerometer atau setidaknya perangkat lunak. Untuk menangani masalah ini, konon pengguna disarankan untuk melakukan reboot perangkat atau reset pabrik (factory reset).

Menurut Droid-life, masalah pada Galaxy S6 Edge ini ditemukan oleh mereka yang menggunakan pengguna operator Verizon dan Sprint di Amerika Serikat.





Sumber okezone.com

Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.